Whole life insurance atau polis asuransi jiwa hidup adalah asuransi yang akan memberikan perlindungan jiwa yang berlaku seumur hidup atau selama tertanggung hidup. Banyak manfaat polis asuransi jiwa seumur hidup yang bisa Anda dapatkan. Apa saja? Berikut ini daftar manfaat dan jenis jenis polis asuransi jiwa seumur hidup:
Manfaat Polis Asuransi Jiwa Seumur Hidup
- Pemegang polis asuransi jiwa seumur hidup bisa mendapatkan perlindungan jiwa dan tabungan untuk dana darurat.
- Polis asuransi jiwa seumur hidup biasanya memiliki manfaat ganti rugi 100 persen jika pemegang polis meninggal dunia selama masa kontrak.
- Besaran premi dasar yang tetap selama periode pembayaran premi asuransi.
- Tidak ada istilah premi hangus meski pemegang polis tidak pernah mengajukan klaim.
- Pemegang polis akan mendapatkan seluruh uang pertanggungan setelah berakhirnya masa kontrak.
Jenis Jenis Polis Asuransi Jiwa Seumur Hidup
Terdapat kategori klasifikasi polis asuransi jiwa hidup. Berikut ini jenis jenis polis asuransi jiwa seumur hidup:
1. Polis Asuransi Jiwa Langsung (Straight Life Policy)
Jenis polis asuransi jiwa seumur hidup yang pertama adalah polis asuransi jiwa langsung atau straight life policy. Polis ini mengharuskan tertanggung atau nasabah asuransi membayar premi asuransi jiwa hingga ia meninggal dunia atau berusia 99 tahun. Nilai tunai yang bisa didapatkan setara dengan uang pertanggungan saat peserta berusia 99 tahun.
2. Polis Asuransi Jiwa Seumur Hidup dengan Pembayaran Terbatas (Limited Payment Whole Life Insurance)
Ada jenis polis asuransi jiwa seumur hidup dengan pembayaran terbatas atau yang dikenal dengan limited payment whole life insurance. Masa berlaku perlindungan atas polis asuransi jiwa seumur hidup dengan pembayaran terbatas adalah tetap hingga usia 99 atau 100 tahun. Namun nasabah bisa membayarkan premi dalam jangka waktu tertentu misalnya 30 tahun.
Tips Membeli Polis Asuransi Jiwa Seumur Hidup
1. Tentukan Tujuan Membeli Asuransi
Umumnya tujuan membeli asuransi jiwa untuk melindungi keluarga dari risiko kehilangan sumber penghasilan saat tulang punggung atau pencari nafkah meninggal dunia. Dengan begitu, keluarga bisa tetap melanjutkan hidup tanpa beban keuangan karena semuanya sudah dipersiapkan dengan baik.
2. Pastikan Memiliki Komitmen untuk Membayar
Sebelum membeli asuransi jiwa seumur hidup, pastikan memiliki komitmen untuk membayar. Perlindungan asuransi hanya akan diberikan selama nasabah membayar premi asuransi. Jadi, sebelum membeli polis asuransi jiwa seumur hidup, pastikan kesanggupan serta komitmen untuk membayar polis.
3. Pilih Perusahaan Asuransi Terbaik dengan Reputasi yang Bagus
Terakhir adalah memilihi perusahaan asuransi terbaik dengan reputasi bagus. Pastikan kondisi keuangan perusahaan asuransi dalam kondisi baik agar tidak mengalami kendala dalam memberikan hak asuransi sehingga klaim tidak terhambat. Periksa rekam jejak perusahaan asuransi jiwa yang akan dipilih untuk membeli polis asuransi jiwa seumur hidup.
Itulah manfaat, jenis jenis polis asuransi jiwa seumur hidup hingga beberapa tips membeli. Menentukan jenis dan produk asuransi jiwa yang tepat memang tidak mudah. Akan tetapi, kamu bisa memperhatikan beberapa tips diatas jika ingin membeli polis asuransi jiwa seumur hidup dengan manfaat perlindungan yang bisa didapatkan seumur hidup.