Halo sobat Kpop Squad Media, kali ini mimin mau ceritain soal pengalaman pertama scaling gigi dan efeknya. Seperti diketahui saat ini scaling gigi menjadi kebutuhan penting terutama bagi sobat yang punya masalah gigi. Scaling perlu dilakukan secara rutin untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut.
Apa Itu Scaling Gigi?
Scaling adalah sebuah prosedur yang digunakan ketika ingin membersihkan karang gigi. Karang gigi sendiri merupakan lapisan mineral yang telah mengeras serta menempel di garis gusi. Umumnya karang gigi tersebut perlu dibersihkan secara rutin ya.
Karang gigi yang menumpuk tentu saja menganggu penampilan sekaligus kesehatan gigi dan mulut. Sehingga melakukannya secara rutin sangat dianjurkan demi menjaga kesehatan pasien.
Karang gigi awalnya terbentuk akibat plak yang merupakan lapisan tipis dan umumnya berwarna putih kekuningan. Lapisan tersebut akan menempel di digi bahkan garis gusi. Plak sendiri nantinya akan terbentuk ketika bakteri di dalam mulut tercampur dengan sisa makanan tertinggal di dalam mulit.
Manusia setiap harinya akan mengonsumsi makanan dengan berbagai jenis. Sedangkan untuk jenis-jenis makanan yang mudah membentuk plak gigi utamanya berbahan utama tepung atau gula.
Plak yang telah mengeras dan bercampur air liur akan membentuk tartar atau karang gigi, karang gigi tersebut akan menjadi penyebab utama terbentuknya periodontitis serta berbagai kondisi buruk lainnya. Tentu saja karang gigi ini tidak bisa hanya dibersihkan melalui sikat gigi.
Oleh sebab itu pembersihan karang gigi disarankan melalui metode scaling yang dilakukan oleh tenaga dokter gigi profesional. Hal ini juga yang menjadi alasan mimin melakukan scaling gigi sehingga karang gigi di mulut bisa teratasi melalui tindakan khusus bersama dokter gigi.
Manfaat Scaling Gigi
Dari penjelasan diatas tentu sobat Kpop Squad Media sudah mengetahui sekilas manfaat dari scaling gigi. Tidak hanya membuat gigi lebih sehat, setelah melakukan sesi scaling gigi mulut terasa lebih segar dan karang-karang gigi bersih seluruhnya.
Gigi akan terasa jauh lebih bersih sehingga nantinya akan mencegah berbagai risiko penyakit gigi dan mulut. Bahkan bau mulut juga akan teratasi ketika selesai melakukan sesi scaling gigi.
Namun dokter gigi juga menjelaskan bahwa manfaat scaling gigi ini akan lebih terasa bagi orang yang memiliki penyakit periodontal kronis. Terlebih scaling gigi juga termasuk salah satu perawatan kesehatan gigi standar yang berperan dalam mengobati kondisi tersebut.
Selanjutnya scaling ini juga memiliki banyak sekali fungsi penting selain membersihkan karang gigi tersebut. Berikut adalah berbagai manfaatnya untuk diperhatikan:
1. Mengatasi Penyebab Bau Mulut
Perawatan melalui metode scaling akan membantu mengatasi permasalahan bau mulut seseorang. Sebab perlu diketahui bahwa karang gigi yang menumpuk akan menjadi tempat bersarangnya bakteri. Hal tersebut merupakan penyebab utama bau mulut mengganggu. Maka dari itu dengan melakukan scaling akan menjadi solusi terbaik dalam mengatasi bau mulut tersebut.
2. Kesehatan Gusi
Manfaat scaling gigi berikutnya adalah menjaga kesehatan gusi seseorang. Perlu diperhatikan bahwa karang yang terlalu lama mengeras di permukaan gigi akan menjadi penyebab terjadinya peradangan gusi.
Kondisi karang gigi yang dibiarkan terlalu lama akan membuat peradangan gusi semakin parah. Sehingga semakin lama akan merusak gigi beserta dengan lapisan jaringan disekiyarnya. Maka dari itu melakukan pembersihan melalui scaling akan mencegah terjadinya permasalahan pada gusi.
3. Mengurangi Risiko Gigi Copot
Gigi yang tidak dibersihkan secara rutin sangat mudah tanggal atau copot. Sebab hal tersebut disebabkan oleh karang gigi menumpuk sehingga menjadi tempat pertumbuhan bakteri. Hal tersebut nantinya akan menyebabkan gigi menjadi rapuh.
Bakteri yang dibiarkan nantinya akan merusak jaringan di gigi sehingga menyebabkan berbagai permasalahan pada gigi. Salah satunya adalah gigi yang lemah sehingga lebih mudah copot. Maka dari itu dengan melakukan perawatan scaling secara rutin setiap orang mampu terhindar dari risiko kali ini.
4. Warna Gigi Lebih Cerah
Gigi yang menguning disebabkan oleh berbagai faktor. Salah satunya adalah karang gigi yang menumpuk sehingga membuat warna gigi terlihat lebih kuning. Maka dari itu perawatan scaling secara rutin ini diperlukan. Sehingga karang gigi yang menumpuk akan membuat warnanya jauh lebih cerah.
5. Menghindari Penyakit Lain
Sementara itu melakukan perawatan scaling secara rutin juga membantu mengatasi berbagai permasalahan kesehatan mulut lainnya. Beberapa contohnya seperti penyakit jantung, diabetes, demensia atau bahkan penyakit kanker tertentu.
Kapan Harus Scaling Gigi?
Seperti yang mimin jelaskan sebelumnya bahwa perawatan scaling ini harus dilakukan secara rutin. Maka dari itu mimin juga melakukan kunjungan ke dokter gigi untuk melakukan sesi scaling masing-masing.
Namun kapan harus melakukan scaling gigi? Ketika ditanya mengenai pertanyaan waktu yang tepat untuk scaling, maka dokter biasanya akan menyarankan maksimal 1 tahun 2 sekali. Sederhananya setiap orang perlu melakukan scaling paling tidak 6 bulan sekali.
Dokter gigi juga biasanya akan merekomendasikan perawatan scaling gigi serta root planning ketika pasien memiliki beberapa tanda penyakit tertentu. Salah satunya adalah penyakit periodontal kronis.
Beberapa tanda penyakit periodontal kronis seperti gusi bengkak, nyeri ketika disentuh, berwarna merah serta mudah berdarah. Nah untuk proses scaling sendiri nantinya akan menghentikan berbagai efek berbahaya yang bisa timbul dari tanda penyakit periodontal kronis tersebut.
Namun perlu diketahui juga bahwa scaling akan sangat dianjurkan bagi seseorang yang mengalami masalah terhadap karang gigi. Sebab scaling ini nantinya akan membantu untuk membersihkan serta mengangkat karang gigi menumpuk.
Scaling ini nantinya aan menjadi salah satu perawatan rutin untuk menghilangkan karang gigi tersebut. Scaling ini juga diperlukan untuk menghadapi berbagai permasalahan di gusi. Contohnya adalah radang gusi serta berbagai penyebab atau masalah kesehatan lainnya.
Tarif Biaya Scaling Gigi
Ketika memiliki berbagai keluhan terkait kesehatan gigi dan mulut pastikan untuk segera berkunjung ke dokter gigi. Contohnya ketika memiliki permasalahan karang gigi, maka segeralah melakukan sesi scaling bersama dokter gigi.
Namun pastinya banyak orang yang bertanya mengenai berapa tarif untuk melakukan scaling gigi? Untuk menjawab pertanyaan tersebut pastinya berbagai tempat akan menawarkan biaya berbeda-beda. Maka dari itu mimin tidak berani memberikan gambaran pasti.
Namun untuk pengalaman scaling mimin ini memiliki biaya yang standar saja. Per orang hanya mengeluarkan budget sekitar Rp. 500.000 untuk scaling. Namun beberapa tempat juga bisa menawarkan biaya berbeda sesuai ketentuannya masing-masing.
Umumnya semua orang dapat melakukan sesi scaling di beragai fasilitas kesehatan. Mulai dari puskesmas, klinik, rumah sakit, dokter gigi praktik dan lainnya. Dimana setiap tempat tersebut juga akan menawarkan harga dan fasilitas berbeda-beda.
Dari sini bisa diperhatikan bahwa biaya scaling setiap orang nantinya akan berbeda-beda. dimana perbedaan tersebut akan tergantung juga dari beberapa faktor. Mulai dari bagaimana kondisi karang gigi pasien, dimana melakukan sesi scaling dan lainnya.
Tentunya semakin banyak dan luas karang gigi yang dimiliki, maka biayanya juga cukup mahal. Namun standar untuk scaling adalah mulai dari Rp. 500.000 sampai Rp. 1.000.000. tidak jarang berbagai tempat juga menawarkan biaya lebih rendah atau bahkan lebih mahal.
Persiapan Sebelum Scaling Gigi
Perlu mimin informasikan bahwa sebelum melakukan scaling ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan. Namun persiapan ini biasanya akan dilakukan dokter sebagai langkah diagnosis awal pasien.
Sebelum melakukan sesi scaling tersebut biasanya dokter akan bertanya mengenai Riwayat kesehatan gigi, yang dimiliki oleh pasien. Termasuk untuk alergi atau penyakit yang dideritanya. Disini dokter gigi juga akan memeriksa gigi agar dapat mendeteksi kemungkinan abses atau gigi berlubang.
Ketika pasien telah setuju untuk melakukan sesi scaling, maka selanjutnya dokter gigi akan memastikan bahkan pasien dalam kondisi sehat. Sehingga nantinya hal tersebut akan menentukan waktu yang diperlukan dalam melakukan sesi scaling tersebut.
Hal ini tentunya menjadi salah satu kebutuhan penting bagi pasien sebelum melakukan sesi scaling. Terutama ketika pasien adalah seorang penderita periodontitis. Sehingga nantinya dokter secara khusus akan mengatur untuk jadwal konsultasi lanjutan dalam melakukans esi scaling gigi.
Dalam hal ini dapat disimpulkan bahwa persiapan sebelum scaling ini dapat berbeda-beda. antara pasien satu dengan lainnya sudah pasti akan memiliki persiapan berbeda-beda tergantung kondisinya masing-masing.
Tahapan Scaling Gigi
Melakukan prosedur scaling hanya bisa dilakukan oleh dokter gigi di klinik maupun rumah sakit. Hal ini juga dapat dilakuan oleh tenaga profesional dokter gigi di berbagai fasilitas kesehatan resmi lainnya.
Scaling memiliki beberapa tahapan yang diperlu diperhatikan. Maka dari itu berikut adalah langkah-langkah, yang akan dilaksanakan dokter ketika melakukan prosedur scaling gigi:
1. Sebelum Prosedur
Sebelum melakukan pembersihan karang gigi atau scaling maka dokter akan melakukan persiapan terlebih dahulu. Dalam hal ini dokter gigi akan membuat mulut pasien mati rasa, Hal tersebut dilakukan dengan antestesi awal. Namun jika karang gigi yang dimiliki tidak membandel biasanya pasien bisa langsung melakukan scaling.
Nantinya prosedur scaling akan dilakukan secara sadar. Namun pasien tentunya tidak akan merasakan sakit sama sekali. Sehingga scaling menjadi salah satu metode pembersihan karang gigi aman dan tidak menyakitkan.
2. Selama Prosedur
Setelah persiapan anestesti dilakukan maka dokter gigi sudah bisa melakukan prosedur scaling. Disini selama prosedur dokter gigi akan menggunakan alat getar yang diberi nama scaler ultrasonic. Alat tersebut akan membantu proses scaling agar berjalan secara cepat dan lancar.
Selanjutnya ujung logam yang bergetar pada scaler tersebut akan mampu membersihkan karang gigi secara maksimal. Mulai dari gigi sampai dengan garis gusi yang memiliki karang gigi membandel dapat terangkat secara mudah tanpa melukai lapisan di bawahnya.
Selanjutnya dokter gigi juga akan memberikan semprotak aitr pada alat tersebut. Hal ini dinamakan sebagai pemberian irigasi, guna membersihkan sisa karang gigi yang telah luruh akibat alat scaler sebelumnya.
Irigasi berperan penting dalam membersihkan karang gigi maupun plat dari kantong gusi tersebut. Biasanya irigasi akan dilakukan beberapa kali setelah pembersihan per bagian dilakukan. Setelah dilakukan irigasi pasien wajib berkumur untuk mengeluarkan sisa-sisa plak dan karang gigi tersebut.
Dalam hal ini dokter gigi juga dapat memkaai scaler maupun pengikis gigi secara manual. Alat tersebut disebut juga sebagai kuret, yang berperan dalam menghilangkan sisa karang gigi berukuran kecil. Biasanya sisa-sisa tersebut juga berada di sela-sela terkecil gigi.
Biasanya jangka waktu atau berapa lama sesi scaling gigi setiap pasien juga bisa berbeda-beda. hal tersebut akan disesuaikan pada berapa banyak karang gigi yang membutuhkan pembersihan. Jadi ketika karang gigi yang ada sudah berkerak dan menumpuk bisa saja waktunya bisa berlangsung cukup lama.
Metode root planning serta scaling gigi tersebut juga bisa menyebabkan rasa tidak nyaman sementara. Umumnya begitu metode scaling tersebut selesai dilakukan oleh dokter gigi. Namun lambat laut ketidaknyamanan tersebut dapat teratasi secara alami dengan sendirinya.
Selanjutnya dapat diketahui juga bahwa risiko terjadinya efek samping dalam prosedur caling juga sangatlah minim. Namun bagi pasien dengan kondisi jantung tertentu seperti endocarditis atau katup jantung sintetis perlu minum antibiotic sebelumnya. Sehingga obat tersebut akan menurunkan risiko terjadinya infeksi bakteri.
Tentu saja dokter gigi akan memberikan arahan kepada pasien sebelum melakukan scaling. Maka dari itu selama sesi konsultasi pastikan memberikan informasi secara lengkap dan valid kepada dokter gigi.
Perawatan Setelah Scaling Gigi
Umumnya setelah melakukan sesi scaling gigi pasien tidak membutuhkan perawatan khusus. Mengingat tidak ada risiko fatal yang akan terjadi setelah melakukan scaling. Sebaliknya scaling ini bisa meningkatkan kesehatan pasien.
Namun biasanya setelah melakukan scaling pasien juga akan merasa tidak nyaman serta sentitif. Pada beberapa pasien kondisi tersebut dapat dialami dalam kurun waktu beberapa hari atau bahkan beberapa jam saja. Sehingga antara satu pasien dengan lainnya akan mempunyai risiko berbeda-beda.
Dari sini dokter akan melakukan perawatan setelah scaling gigi dilakukan. Ini berperan penting dalam mencegah terjadinya infeksi maupun Pereda rasa nyeri. Sehingga biasanya beberapa dokter akan meresepkan obat Pereda nyeri bagi pasien.
Selanjutnya dokter gigi juga akan menjadwalkan kunjungan lagi. Tujuannya untuk melihat bagaimana pemulihan gusi pasien. Tentu saja hal ini menjadi salah satu kebutuhan penting yang wajib sobat Kpop Squad Media perhatikan.
Perawatan gigi di rumah setelah melakukan scaling juga menjadi salah satu aktivitas penting yang wajib diperhatikan. Tujuannya adalah mencegah serta membantu terjadinya penyakit gusi yang jauh lebih serius nantinya.
Perawatan yang diperlukan pasien setelah melakukan scaling dan dapat dilakukan dirumah cukup standar. Sobat Kpop Squad Media hanya perlu menyikat gigi setidaknya dua kali sehari. Lakukan juga flossing gigi untuk membersihkan sisa makanan secara maksimal. Tentunya pastikan untuk melakukan flossing secara teratur.
Setelah melakukan scaling perlu konsumsi makanan sehat dengan gizi seimbang. Temui juga dokter gigi sesuai jadwal yang telah ditentukan. Hal ini merupakan jadwal pembersihan berkala yang dilakukan secara teratur guna mencegah terjadinya karang gigi kembali.
Itulah tadi informasi serta pengalaman pertama scaling gigi dan efeknya. Scaling gigi merupakan metode perawatan gigi, yang sangat dianjurkan dan harus dilakukan secara rutin.
Scaling gigi juga memberikan efek yang baik bagi kondisi gigi dan mulut secara langsung. Setelah melakukan scaling gigi terasa lebih nyaman dan mulut terasa lebih segar. Maka dari itu pastikan melakukan scaling secara rutin dan teratur mulai dari sekarang!