Ada beberapa perbedaan Suzuki Crystal Tune dan biasa yang bisa dipelajari disini. Bagi penggemar otomotif pastinya sudah tidak asing lagi dengan brand Suzuki. Sebagai salah satu produsen motor di Indonesia, Suzuki sudah hadir dalam kurun waktu cukup lama. Ada banyak sekali produk-produk Suzuki yang populer salah satunya adalah Suzuki Crystal Tune.
Perbedaan Suzuki Crystal Tune dan Biasa
Berikut adalah daftar perbedaan antara Suzuki Crystal Tune serta biasa:
1. Tipe Kendaraan
Motor Suzuki Crystal Tune adalah kendaraan tipe 110 yang merupakan penerus dari RC series sebelumnya. Dimana untuk produk Suzuki Crystall ini memiliki dua kategori, yaitu Tune dan biasa.
Meskipun Suzuki biasa mulai meluncur awal tahun 1990-an kepopulerannya cukup meningkat. Baru dua tahun setelahnya yaitu 1992 muncul Suzuki Crystal Tune dan biasa, yang menambah varian baru di tahun tersebut.
2. Mesin
Sebagai model terbaru dari Suzuki di masa tersebut tentu saja ada perbedaan mesin, yang cukup signifikan dengan Suzuki biasa. Untuk Suzuki Crystal Tune sendiri dibekali penambahan kapasitas mesin mencapai 109 CC.
Sementara itu meskipun kapasitasnya mesinnya ditambahkan, namun masih ada yang dipertahankan dari versi sebelumnya. Hal tersebut dapat kamu lihat dari mesin berbasis RC JetCooled, yang membuatnya jauh lebih responsive dan Tangguh.
3. Rangka
Perbedaan berikutnya antara motor Suzuki Crystal Tune dan biasa dapat kamu lihat dari jenis rangkanya. Terdapat perbedaan pada pemakaian rangka kendaraan, antara kedua motor tersebut.
Untuk Suzuki Crystal Tune sendiri memakai jenis rangka terbaru. Dimana untuk tempat pijakan kaki penumpang memiliki desain independent sehingga terpisah dari swing arm body kendaraan. Bahkan untuk model covey bodynya juga jauh lebih modern.
4. Warna
Sementara itu kedua motor tersebut juga mempunyai perbedaan dari segi warna. Untuk Suzuki Crystal Tune hadir dengan pilihan warna putih hitam, hitam dan putih hijau. Selanjutnya pada Suzuki biasa memiliki pilihan warna berupa hijau, hitam dan merah. Bahkan untuk dua kategori tersebut juga memiliki perbedaan warna signifikan pada bagian spededometernya.
Itulah beberapa perbedaan antara Suzuki Crystal Tune dan biasa. Untuk informasi lainnya mengenai produk-produk terbaik dari Suzuki silahkan follow akun sosial media Suzuki mulai dari Instagram, Facebook dan Tiktok di @suzuki_id