Kuta merupakan salah satu pilihan populer bagi wisatawan ketika berlibur ke pulau Dewata Bali. Dalam hal ini Kuta juga menjadi Pantai cukup populer, yang setiap tahunnya memiliki jumlah pengunjung sangat banyak.
Ketika berlibur kesini tentunya Anda belum dianggap datang ke Bali jika tidak berkunjung ke Kuta. Sebab Kuta memiliki banyak sekali daya tarik serta keunggulan, yang bisa kamu dapatkan. Berikut adalah penjelasan lengkapnya
Daya Tarik Pantai Kuta
Kuta Bali terletak di desa Kuta tepatnya di Kecamataan Kuta, Badung. Wilayah tersebut masih satu termasuk salah satu kabupaten besar yang ada di Provinsi Bali. Bahkan lokasinya hanya membutuhkan waktu kurang lebih 5 menit jika kamu datang dari bandara menggunakan mobil.
Kuta Bali juga menjadi pilihan favorit para turis mancanegara dan domestic. Selain itu ada banyak sekali daya tarik wisata dari Pantai Kuta, yang menjadi alasan banyak dikunjuni oleh turis mancanegara, yaitu:
1. Pasir Putih
Salah satu kelebihan tempat wisata ini adalah memiliki pasir putih, yang menjadi salah satu ciri khasnya. Pantai dengan pasir putih tersebut menjadi daya tarik, yang sekaligus membuat hamparan pantainya terasa sangat mempesona.
Pantai Kuta memang terkenal dengan pesona keindahan pantainya. Hal ini membuat banyak sekali turs asing datang, untuk sekedar berjalan-jalan maupun menikmati hamparan pasir putih tersebut.
2. Tempat Kulineran
Daya tarik bagi turis asing lainnya adalah ketersediaan tempat kulineran secara lengkap. Hal ini menjadi salah satu keistimewaan ketika datang ke Pantai Kuta di Bali. Disini semua wisatawan dapat secara mudah mendapatkan berbagai pilihan wisata, yang unik dan mengenyangkan. Sehingga selain berwisata alam semua orang juga dapat menikmati sajian kuliner khas.
3. Kuta Theater
Hal ini menjadi salah satu alasan kenapa banyak turis asing datang ke Pantai Kuta. Disini terdapat area khusus, yang menampilkan pertunjukan menonton theatre bersama orang tersayang. Bahkan disini terdapat rangkaian panggung, yang biasa digunakan sebagai pertunjukan drama tradisional, boneka, drama dan lainnya.
4. Aktivitas Hiburan
Terakhir adalah ketersediaan beragam aktivitas hiburan, yang banyak digunakan oleh masyrakat. Ketika datang kesini Anda bisa menikmati berbagai fasilitas hiburan, seperti DMZ, Pandora Experience, Upside down world dan lainnya.
Tentunya masih ada banyak sekali daya tarik Pantai Kuta di Pulau Dewata yang menjadi pilihan populer turis mancanegara. Sehingga bukan hanya menjadi pilihan berlibur terbaik bagi masyarakat di Indonesia, namun juga turis asing di Indonesia.