Rekomendasi Drakor CEO Ganteng dan Dingin Terbaik

Rekomendasi Drakor CEO Ganteng dan Dingin Terbaik

Drama Korea memang selalu sukses membuat penontonnya terkesima. Apalagi kalau sudah menampilkan peran CEO ganteng dan kaya raya, benar-benar bikin candu dan susah move on. Tapi, apa saja sih rekomendasi drakor CEO ganteng dan dingin terbaik?

Rekomendasi Drakor CEO Ganteng dan Dingin Terbaik

Sebagai penggemar drama Korea sejati, apa saja yang sudah pernah ditonton? Yakin deh, tidak ada yang mampu memikat hati kamu selain rekomendasi drakor CEO ganteng dan dingin terbaik di bawah ini. Cek rekomendasinya disini.

1. Business Proposal

Business Proposal

Siapa nih yang masih susah move on dari drama satu ini? Selain banyak sisi romantisnya, drama ini ternyata juga sangat menghibur loh. Drama yang disiarkan di awal tahun 2022 lalu ini dibintangi oleh Ahn Hyo Seop, Kim Se Jeong, dan Seol In Ah. 

Berawal dari kencan buta hingga akhirnya bisa membuat sebuah kisah cinta yang sangat romantis. Yah, meskipun awalnya hanya perjanjian kontrak, tapi sukses membuat penggemarnya terbawa perasaan loh.

2. Celebrity

Celebrity

Lee Dong Gun, berperan sebagai CEO tampan yang berasal dari Firma Hukum Taegang. Persaingan bisnis di drama ini terlihat sangat jelas. Pasalnya, ia sangat membenci seorang konglomerat yang juga bergerak di dunia bisnis, yaitu Kang Min Hyuk.

Disisi lain, ia selalu berusaha untuk menghancurkan hidupnya Park Gyu. Bukan berasal dari dunia bisnis, tapi ia adalah selebriti terkenal dan terpopuler di Korea Selatan. Drama ini masih fresh karena baru dirilis per Juni 2023.

3. Strong Woman Do Bong Soon

Strong Woman Do Bong Soon

Meskipun sudah disiarkan sejak 2017 lalu, tapi Strong Woman Do Bong Soon masih tetap populer hingga saat ini. Mengusung genre romantis, drama ini diperankan oleh Park Hyung Shik.

Ia merupakan pemimpin perusahaan game yang berhasil menciptakan banyak game populer. Tak hanya punya jiwa kepemimpinan yang cerdas, tapi CEO ini juga dikenal dengan ketampanannya.

Sayangnya, itu semua tidak mampu memberikan ketenangan di hidupnya. Ia justru sering mendapatkan ancaman dari orang-orang tak dikenal. Hingga akhirnya, ia berhasil bertemu dengan seorang wanita berkekuatan super, Park Bo Young. Lalu, kisah cintanya dimulai setelah ia merekrut wanita tersebut menjadi bodyguard pribadinya.

4. See You in My 19th Life

See You in My 19th Life

Tertarik dengan cerita yang punya alur maju mundur? Anda wajib nonton drama korea satu ini. Setelah Ji Eum meninggal di usia 18 tahun, ia reinkarnasi ke kehidupan berikutnya. Namun, anehnya di kehidupan tersebut ia justru mencari sosok first love di kehidupan sebelumnya.

Kemampuan yang dimiliki oleh Ji Eum ini menjadi daya tarik tersendiri bagi penonton. Kalau ingin tahu cerita lengkapnya, wajib banget nonton dari awal dan jangan di-skip! Dikarenakan, satu saja episode terlewat bisa-bisa tidak paham dengan episode selanjutnya.

5. King The Land

King The Land

Drama King The Land mengisahkan seorang konglomerat ganteng di bidang perhotelan. Ia diketahui menjalin cinta dengan seorang pegawai hotel yang bawaannya selalu ceria setiap hari.

Pameran wanitanya ini diperankan oleh Im Yoon Ah, sebagai Cheon Sa Rang. Sedangkan, si konglomeratnya bernama Goo Won, diperankan oleh Lee Jun Ho. Masih segar banget tentunya, karena drama ini baru saja tamat di Bulan Agustus 2023 lalu.

Itulah beberapa rekomendasi drakor CEO ganteng dan dingin terbaik. Mana nih yang bakal masuk ke wishlist saat libur nanti? Cek juga rekomendasi film seru lainnya di sediksi.com, situs terlengkap dan ter-update.