Sudah tahu perbedaan Yandex dan Google? Jika belum, yuk simak disini. Sebagian orang pastinya hanya tahu mesin pencari seperti Google, Bing, dan Yahoo! saja, padahal ada Yandex Browser juga yang tak kalah populer. Menempati posisi ke 4 di Wikipedia sebagai browser paling banyak digunakan, apakah Yandex hampir sama dengan Google? Simak perbedaan Yandex dan Google selengkapnya di sini.
Perbedaan Yandex dan Google
Dari segi tampilan, Yandex memang tidak memiliki perbedaan tampilan yang signifikan layaknya mesin pencari pada umumnya. Sebab, sama-sama mempunyai kolom pencarian untuk teks, gambar, maps, video, dan lainnya. Bahkan juga ada fasilitas email yang dapat digunakan secara gratis.
Di samping kelebihannya sebagai mesin pencari yang bisa menemukan apapun yang dibutuhkan, ada perbedaan yandex dan google yang tidak banyak diketahui orang. Nah, dari sini, Anda bisa memilih mana mesin pencari yang sesuai dengan kebutuhan kamu.
1. Fungsionalitas
Dari segi fitur yang ditawarkan oleh kedua browser populer ini, memang serupa, seperti fitur pencariannya. Akan tetapi, sebagai mesin pencari yang masih baru, Yandex bahkan sudah menyematkan fitur tambahan seperti penerjemah bahasa, layanan pembayaran online, dan layanan mail.
Meskipun demikian, tetap saja Google masih sangat lengkap dari fitur yang ditawarkannya sangatlah beragam. Contohnya, Google Drive, Google Maps, dan berbagai layanan media sosial.
2. Basis Pengguna
Sama-sama kita tahu, Google merupakan mesin pencari yang terbesar dan terpopuler di dunia sehingga basis penggunanya sangatlah besar.
Sedangkan, mesin pencari Yandex lebih banyak digunakan pada wilayah asalnya yaitu Rusia. Jadi, sebagian besar basis penggunaanya terbatas di wilayah tersebut. Meskipun saat ini sudah ada konversi bahasa ke bahasa Indonesia, tetap saja basis penggunanya berada di Rusia.
3. Konteks Budaya dan Geografis
Apabila konteks yang ingin diulik lebih jauh di mesin pencari erat kaitannya dengan budaya dan geografis Rusia, tentu saja lebih direkomendasikan menggunakan Yandex. Sebab, asal browser ini dari Rusia.
Sementara itu, jika ingin mengulik secara umum tentang berbagai negara, maka lebih direkomendasikan menggunakan layanan Google yang lebih memahami berbagai belahan dunia.
Jadi, pada intinya, layanan Google lebih unggul dalam menyajikan informasi yang sifatnya global. Sementara, Yandex masih terbatas ketersediaan informasinya untuk negara-negara tertentu. Sehingga, cukup disesuaikan penggunaannya dengan kebutuhan Anda.
4. Privasi dan Keamanan
Setiap mesin pencari tentu telah dibekali oleh privasi dan keamanan pengguna yang sudah terjamin. Hanya saja berbeda dari segi tingkat atau level keamanan yang ditawarkan.
Google memang memberikan fitur keamanan serupa juga. Namun, seringkali muncul kontroversi tentang privasi pengguna ini.
Di sisi lain, Yandex mengunggulkan fitur privasi dan keamanan pengguna selama berselancar di layanan browsernya tersebut. Jadi, bisa dikatakan bahwa ini adalah prioritas utama dalam layanannya.
Yandex sendiri menawarkan enkripsi HTTPS, fitur mode pribadi & peringatan phising, serta perlindungan terhadap malware.
5. Bahasa
Saat ini, Google telah mendukung hingga 100 bahasa lebih. Ini artinya bisa menjangkau siapapun yang ingin menggunakannya dengan pilihan bahasa yang ada.
Sementara itu, bahasa yang digunakan pada Yandex Browser baru mendukung untuk beberapa bahasa utama saja, seperti Rusia, Turki, dan Inggris.
Perbedaan yandex dan google lebih signifikan dari segi akses ke berbagai informasi. Untuk fiturnya sendiri, Yandex sudah hampir menyaingi google. Bahkan, ada yang lebih unggul dibandingkan Google, misalnya dari segi keamanannya.
Untuk mengetahui lebih lengkap apa saja fitur-fitur browser Yandex, kunjungi laman website Teknorus.