Gambar Peta Popularitas Boy Group Di Tahun 2017 Versi Netizen


Kira-kira seperti apa jika popularitas boy grup K-Pop tahun ini digambarkan dengan menggunakan peta?


Tak bisa dipungkiri tahun ini banyak sekali boy grup yang mendapatkan popularitas besar baik di Korea Selatan maupun dalam skala internasional.


Namun di antara banyak boy grup tersebut, tentunya banyak yang bertanya-tanya grup manakah yang memiliki popularitas paling besar pada tahun ini.

Untuk menjawab pertanyaan tersebut, netizen Korea menggambarkan sebuah peta yang bisa menggambarkan popularitas para boy grup ini. Boy grup populer seperti Big Bang, Bangtan Boys, EXO, WINNER, Wanna One, HIGHLIGHT dan Sechskies memiliki pulau yang besar, mengindikasikan bahwa mereka adalah boy grup yang memiliki banyak penggemar.
Sementara boy grup lainnya seperti GOT7, NCT 127, VIXX, SEVENTEEN, Block B, BTOB, DAY6, Super Junior, Shinhwa, iKON, NU’EST W dan B1A4 memiliki gambar pulau yang lebih kecil.


Menurut kalian apakah peta popularitas boy grup ini digambarkan dengan akurat? (www.kpopchart.net)


VK
K-POP dan K-Drama Indonesia