MADTOWN Umumkan Resmi Bubar


Pada tanggal 8 November, Pengadilan Distrik Pusat Seoul memutuskan memenangkan MADTOWN dalam gugatan kelompok tersebut terhadap GNI Entertainment atas kasus penelantaran artis. Dengan keputusan pengadilan ini, MADTOWN tidak lagi terikat oleh persyaratan kontrak mereka; GNI Entertainment tidak lagi memiliki wewenang untuk memberlakukan persyaratan kontrak, dan juga tidak dapat mengajukan masalah dengan aktivitas hiburan mereka.

Seperti dilaporkan sebelumnya, ketujuh member MADTOWN mengajukan tuntutan hukum terhadap agensi mereka pada bulan Agustus yang meminta pmbatalan mengenai kontrak mereka. Group ini awalnya memulai debutnya di bawah perusahaan yang berbeda, J.Tune Camp, namun 'dijual' ke GNI Entertainment ketika J.Tune Camp memutuskan untuk ditutup pada bulan Desember 2016. Sebelum Group tersebut memiliki kesempatan untuk berpromosi di bawah agensi barunya, CEO tersebut ditangkap karena kasus penipuan. Bahkan mereka harus membiayai satu sama lain untuk hidup dan tampil di beberapa acara dengan biaya sendiri.


Sun Jong Moon, pengacara yang mewakili kasus MADTOWN, mengatakan, "Kami bersyukur atas hasil positif ini, yang akan memberi kebebasan kepada member mereka.Dan tampaknya masing-masing member akan memilih jalan mereka sendiri untuk masa depan." Pengacara tersebut sebelumnya menyatakan pada 7 November bahwa kelompok tersebut kemungkinan akan bubar .

Dan dihari yang sama MADTOWN mengumumkan bahwa mereka resmi bubar, masing-masing member akan melakukan kegiatan individu dan mencari jalan lain untuk menempuh karir mereka. Mereka berterima kasih atas dukungan yang telah diberikan oleh fans hingga saat ini.

Bagaimana menurut kalian?

Various source.
Write by. Coppamagz
Leiden
K-POP dan K-Drama Indonesia