Profil, Fakta Dan Foto Terbaru Penulis Cha Min Joo Merilis Buku Tentang BTS


Cha Min Joo, seorang penulis asal Korea Selatan pada tanggal 18 Oktober lalu merilis sebuah buku yang berjudul "Philosophy With BTS." Ia mulai menulis sebuah buku dari ketertarikan dan perhatiannya pada sebuah fenomena, objek dan orang-orang yang menurutnya bersinar tetapi tidak begitu diperhatikan oleh dunia.


Dalam buku tersebut ia menuliskan analisa dan pandangannya sebagai seorang penulis tentang perspektif dari pesan yang disampaikan BTS lewat lirik lagu, filosofi mereka, dan korelasi atau hubungan mereka dengan muda-mudi di seluruh dunia serta evaluasi peran mereka dalam masyarakat dari segi humanistic.




Buku ini terdiri dari empat bab, dan didalam setiap bab memiliki beberapa sub-bab yang masing-masing menjabarkan tentang filosofi, sosial, lagu-lagu BTS, dampak/ pengaruh dari BTS, BTS dalam media, seni dan juga literatur.


Ia menulis buku tersebut bukan semata-mata karena BTS sedang populer. Dan bukan karena paksaan siapapun termasuk dari BigHit Entertainment selaku agensi BTS.


Buku tersebut sudah dapat dibeli secara online di situs EBay dengan harga $19.99 dollar atau setara dengan 270.000 rupiah serta tambahan biaya estimasi sekitar 50.000 rupiah jika ingin dikirim ke Indonesia. Tetapi penggemar internasional nampaknya sedikit kecewa, karena buku tersebut hanya diterbitkan dalam bahasa Korea saja.

Bagaimana menurut kalian?

Source : ARMYS (amino), eBay, Veivetkth, glitter_jk
Miro.C
©KSense
-syubimon